Kundharu Saddhono

Kundharu Saddhono lahir di Magelang, 6 Feberuari 1976.

Riwayat pendidikan dimulai di TK MI Donorojo, SDN Donorojo, SMPN 2 Mertoyudan Magelang, dan SMAN Tidar Magelang. Pendidikan tinggi dimulai di Jurusan Sastra Indonesia, FS UNS (1999), S2 Linguistik Deskriptif PPs UNS (2004), dan saat ini masih aktif studi S3 di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (Sejak Februari 2007).

Riwayat pekerjaan dimulai sebagai pendiri Yayasan Pustaka Cakra (1999) sebuah lembaga yang bergerak di dunia penerbitan, Yayasan Citra Etnika (2000) sebuah lembaga yang mirip dengan Pustaka Cakra. Kedua yayasan tersebut kemudian menjadi CakraBooks (2004). Pada tahun 2002 diangkat menjadi dosen di Program Studi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret. Tahun 2004 bergabung di Lembaga Pengembangan Pendidikan yang saat itu menjadi Sekretaris Puslitbangjari. Kemudian sesuai SK Rektor menjadi Ketua Tim Pengembangan Bahan Ajar dan akhirnya menjadi Koordinator Pengembangan Buku Teks. Pada tahun 2004 juga dipercaya menjadi Sekretaris UNS Press hingga sekarang.